Mengatasi Masalah Driver Bluetooth Peripheral Device yang Error

Bookmark and Share
Mengatasi Masalah Driver Bluetooth Peripheral Device yang Error | Dulu saya internetan lebih sering pakai WiFi. Namun berhubung saat ini Axioo PJM saya rusak pada network adapternya, akhirnya saya putuskan internetan via modem android. Saya tancapkan ponsel saya ke port netbook tersebut menggunakan USB kabel data, saya nyalakan internet ponsel saya dan saya pun sudah bisa internetan dengan kecepatan tinggi.

Namun disisi lain ada yang tidak saya suka apabila internetan via USB kabel data. Tentunya anda semua tahu bukan? Apabila saya colokkan ponsel saya ke netbook, otomatis ponselnya akan me-recharge sendiri. Padahal terkadang baterai saya sudah penuh dan alhasil bila saya teruskan ponsel saya yang akan kalah. #Panas

Selain itu netbook tersebut juga akan cepat panas dan kehabisan daya mengingat arus yang dikeluarkan juga masuk ke ponsel itu.

Kemudian setelah itu saya cari cara lain bagaimana solusi internetan di netbook menggunakan modem android tanpa kabel data.

Sesaat saya kepikiran dengan jaringan wireless (nirkabel). Bisa gak ya android dihubungkan dengan netbook tanpa kabel. WiFi netbook saya rusak. Oh iya! Bluetooth!

Lalu muncullah ide aneh. Saya punya Bluetooth Dongle (semacam Bluetooth eksternal). Ide saya, saya pakai dongle itu untuk netbook saya, sedangkan android saya akan saya paired dengan netbook. Tapi sebelumnya saya harus ugrade ponsel android ke ICS atau Jelly Bean terlebih dahulu karena pada versi Gingerbread tidak tersedia layanan Bluetooth Tethering.

Sesudah itu semua tersiapkan, saya praktekkan ide-ide saya diatas. Pertama saya tancapkan Bluetooth dongle ke netbook. Kemudian install driver (otomatis). Saya tunggu beberapa saat, lhah kok ada satu error. Bluetooth Peripheral Device not found.

Driver Bluetooth Peripheral Device, Bluetooth Error, Install Driver Bluetooth Peripheral Device
Ini kira-kira kenapa. Gak ada drivernya kali ya. Ah sudahlah masa bodo saya teruskan ide-ide saya itu. Kemudian saya tekan add device (mau paired). Selang beberapa waktu setelah Bluetooth searching, device android saya ketemu. Saya klik dan klik next. Kemudian muncul lagi proses instalasi.

Tiba-tiba terdengar bunyi warning. “Dung Ding” seperti itu suaranya. Alhamdulillah, “Bluetooth cannot install device. Please check blablabla” dan salah satunya disuruh ngecheck Bluetooth Peripheral.

Ternyata masalah ini terdapat pada driver diatas.

Sedikit bingung sedikit panik. Berhubung saya tidak tahu cara mengatasinya, saya search di google Si Pemecah Masalah dan kabar baik saya temukan solusinya.

Simak.

Langkah-langkah Mengatasi Masalah Driver Bluetooth Peripheral Device yang Error.

1. Buka device manager anda. Klik logo windows, isi device manager di kotak search. Apabila anda temukan Bluetooth Peripheral Device dengan logo warning (kuning) seperti pada gambar diatas, itu tandanya anda perlu mengupdate drivernya supaya nanti Bluetooth netbook/ laptop/ PC anda bisa digunakan untuk pairing

2. Klik kanan pada Bluetooth Peripheral Device, lalu pilih 'Update Driver Software'

3. Selanjutnya klik 'Browse my computer for driver software'

Driver Bluetooth Peripheral Device, Bluetooth Error, Install Driver Bluetooth Peripheral Device

4. Klik lagi 'Let me pick from a list of device drivers on my computer'

Driver Bluetooth Peripheral Device, Bluetooth Error, Install Driver Bluetooth Peripheral Device

5. Pilih 'Bluetooth Radios'

Driver Bluetooth Peripheral Device, Bluetooth Error, Install Driver Bluetooth Peripheral Device

6. Cari Manufacturer 'Microsoft Corporation', Model 'Windows Mobile-based device support'

Driver Bluetooth Peripheral Device, Bluetooth Error, Install Driver Bluetooth Peripheral Device

7. Langkah terakhir, tekan next dan abaikan saja warning yang muncul. Tekan Yes. Tunggu beberapa saat hingga windows berhasil menginstall Bluetooth Peripheral Device.

Driver Bluetooth Peripheral Device, Bluetooth Error, Install Driver Bluetooth Peripheral Device

Setelah saya berhasil menginstall driver peripheral, saya ulangi mencoba pairing dengan android. Untuk yang kedua ini, ternyata pairing berhasil.

Saya lanjutkan. Pada menu android saya, saya centang Bluetooth Tethering. Tahap terakhir saya pilih Join a Personal Area Network pada netbook saya, saya sambungkan menggunakan access point, berhasil!

Driver Bluetooth Peripheral Device, Bluetooth Error, Install Driver Bluetooth Peripheral Device

 Akhirnya saya bisa berinternetan ria via modem android tanpa kabel data dengan lancar. Sangat lancar.
Bagaimana dengan anda?

{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }

Posting Komentar